Sekitar 139 Penderita Katarak Ikuti Operasi Gratis di RSUD Nene Mallomo Sidrap

MARITENGNGAE - Sebanyak 139 penderita katarak mengikuti operasi gratis di Rumah Sakit Nene Mallomo, Jl Wolter Monginsidi, Kecamatan Maritengngae, Sidrap, Sabtu (3/9 /2016).

Kegiatan itu diprakarsai Anggota DPR RI Fatmawati Rusdi bekerja sama dengan tim medis dari RSPAD Gatot Subroto, Jakarta.

Legislator PPP DPR RI tersebut mengatakan, kegiatan oprasi katarak gratis itu merupakan salah satu program kepedulian terhadap masyarakat, khususnya penderita katarak di Sidrap.

"Ini merupakan salah satu program kepedulian kita, khususnya warga penderita katarak, dalam program ini kita menggandeng tim medis dari Jakarta," kata Fatmawati.

Istri orang nomor satu di Kabupaten Sidrap itu menyebutkan, pihaknya telah mensosialisasikan operasi katarak gratis ke penjuru desa di Sidrap, jauh hari sebelum kegiatan dimulai.(*)


Penulis: St. Fathin Hamidah
Editor: Mahyuddin
Sumber: TRIBUNSIDRAP

 

 

0 comments:

Posting Komentar